Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus Diberi Tantangan untuk Mencetak Lebih Banyak Gol
NACIONVIRTUAL.COM – Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus kini menghadapi tantangan besar di Arsenal. Kedua pemain Brasil ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah gol mereka.
Dalam laga terakhirnya, Arsenal meraih kemenangan 3-1 atas Brentford dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Gtech Community. Di pertandingan ini, Gabriel Jesus, Mikel Merino, dan Martinelli menjadi pahlawan kemenangan.
Arsenal sempat tertinggal lebih dulu saat Bryan Mbuemo mencetak gol untuk Brentford pada menit ke-13. Namun, Martinelli sukses menyamakan kedudukan dan ini merupakan gol kelimanya dalam 17 pertandingan di Liga Inggris musim ini. Sementara itu, Gabriel Jesus baru mencetak tiga gol dalam 16 penampilan.
Eks pemain Arsenal, Martin Keown, menyampaikan harapan agar kedua pemain Brasil ini bisa lebih tajam di depan gawang. “Gabriel Jesus dan Gabriel Martinelli harus menjawab beberapa pertanyaan malam ini dan mereka harus mencetak lebih banyak gol,” ungkap Keown di BBC.
“Gol yang dicetak Martinelli sangat penting, ini mungkin menjadi awal yang baik baginya. Dia perlu terus mencetak gol dan menjawab tantangan ini, seperti yang dilakukan Jesus sebelumnya. ”
“Tanpa Kai Havertz dalam susunan pemain malam ini, sangat penting bagi mereka untuk bangkit dan menunjukkan kualitas mereka,” tambahnya.
Baca Juga : Kembalinya Arsenal: Bukti Kualitas Calon Juara di Tengah Tekanan